Kemeriahan Acara Live Pitching & Demo Day Program Pra- Inkubasi FEB UGM

Dalam rangka mengembangkan program kewirausahaan serta mencari ide bisnis yang dapat diikutkan di program inkubasi bisnis tingkat UGM, Career and Student Development Unit (CSDU) Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) bekerjasama dengan Sevenpreneur, Young Entrepreneur Show (YES!) dan bekerjasama dengan kelas Kewirausahaan yang diampu oleh Bu Risa Virgosita, S.E., M.Sc., Ph.D. dalam menyelenggarakan Pitching & Demo Day Program Pra – Inkubasi Bisnis 2023 pada Sabtu – Minggu, 11 – 12 November 2023 bertempat di Atrium Jogja City Mall. Acara pitching & demo day  tersebut ditujukan bagi seluruh finalis dari rangkaian Program Pra – Inkubasi Bisnis FEB UGM yang mengusung tema sustainable business dan kegiatan ini diikuti oleh 20 tim peserta.

Bergulirnya kegiatan di Hari pertama (Sabtu, 11 November 2023, pukul 14.00 WIB), diawali sambutan dari CEO YES! 2023, Fathin Adib Suyono. Kemudian dilanjutkan perwakilan dari Jogja City Mall dan Dinas Koperasi dan UMKM DIY, serta Ibu Arizona Mustikarini selaku Perwakilan dari FEB UGM dan Koordinator Career and Student Development Unit FEB UGM. Dalam agenda pitching dan demo day Program Pra – Inkubasi tersebut juga mengundang Christian Ivan Halim selaku CMO Sevenpreneur, Ibu Anggraeni Pranandari selaku Akademisi FEB UGM, Bapak Danny Wibisana selaku perwakilan Direktorat Pengembangan Usaha UGM serta Ibu Anisa selaku CEO dari Edspert.id sebagai juri sekaligus narasumber pada acara tersebut.

Setelah sesi sambutan, dilanjutkan dengan sesi pemaparan ide bisnis dari masing – masing tim finalis. Ide bisnis pertama adalah ide bisnis yang dipaparkan oleh tim Louloudi dengan mengusung ide bisnis Breathe n Bloom. Dalam pemaparannya, tim Louloudi menjelaskan bahwa Breathe n Bloom merupakan produk jasa vacation yang mengusung tema sustainability. Sesi pemaparan selanjutnya dibawakan oleh HEX Team dengan mengusung ide bisnis “SALUR”. Dalam pemaparannya, HEX Team menjelaskan bahwa SALUR merupakan sebuah tempat bagi seseorang untuk melihat tingkat emosinya dengan mengikuti alur cerita yang diberikan. Kemudian dilanjutkan dengan sesi penjurian. Para juri mengelilingi booth untuk melakukan penilaian ide bisnis yang ditampilkan oleh masing-masing tim peserta.

Pada hari ke dua (Minggu, 12 November 2023, pukul 13.45 WIB) diawali dengan talkshow pemaparan materi dari Bapak Danny Wibisana selaku perwakilan Direktorat Pengembangan Usaha UGM dengan judul Innovative Academy: Flourishing Impactful Startup for Better Indonesia. Materi tersebut mencerminkan tekad untuk menghadirkan dampak positif yang substansial dalam kemajuan Indonesia melalui berdirinya sebuah startup yang tak hanya sukses secara finansial, tetapi juga menjadi agen perubahan yang berkelanjutan. Dalam konteks ini, mencakup inovasi bisnis yang mempromosikan pertumbuhan ekonomi, pemberdayaan masyarakat, dan pelestarian lingkungan. Startup yang “flourishing” berusaha menciptakan produk atau layanan yang memenuhi kebutuhan pasar sambil memanfaatkan teknologi terkini untuk meningkatkan efisiensi dan daya saing. Di samping itu, aspek “impactful” menyoroti tanggung jawab sosial dan upaya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, mungkin melalui program-program pendidikan, pelatihan keterampilan, atau solusi berbasis teknologi yang bersifat inklusif. 

Setelah sesi talkshow kedua selesai, dilanjutkan dengan pengumuman juara kategori most sustainable business idea, jatuh kepada tim tim zenfusion. Kemudian juara kategori most innovative business idea, jatuh kepada tim  tim Literasi keuangan. Dan juara kategori favorite business idea, jatuh kepada tim Ecoamor. Adapun pemberian penghargaan diberikan langsung oleh Bapak Gumilang Aryo Sahadewo, S.E., M.A., Ph.D., selaku Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerjasama dan Alumni. Setelah sesi juara kategori berlangsung kemudian dilanjutkan kembali talkshow kedua dari Sevenpreneur yaitu Bapak Ivan Halim selaku Branding & Marketing Practitioner. Materi yang disampaikan berjudul “Everything You Need to Know to Start Any Business”. Materi tersebut menyajikan informasi komprehensif bagaimana cara untuk memulai bisnis. Mulai dari perencanaan bisnis yang mencakup pembuatan model bisnis dan penetapan tujuan jangka panjang, hingga pemahaman tentang pembiayaan bisnis dan cara efektif mengelola keuangan. Selain itu, membahas terkait strategi pemasaran dan pembangunan merek, serta aspek operasional sehari-hari termasuk manajemen staf. 

Kemudian dilanjutkan dengan talkshow ketiga yang disampaikan oleh Bu Anggraeni Pranandari, S.E., M.Sc, selaku Akademisi FEB UGM. Materi yang disampaikan adalah mengenai “Entrepreneurship Mindset”. Hal ini berkaitan dengan pengembangan pola pikir kewirausahaan yang esensial untuk merintis dan mengelola bisnis. Fokus pada mentalitas kewirausahaan menekankan kemampuan untuk melihat peluang di tengah tantangan, mengatasi ketidakpastian, dan memiliki daya tahan terhadap kegagalan. Mengembangkan “Entrepreneurship Mindset” membantu individu untuk melihat setiap situasi sebagai peluang, motivasi inovasi, dan menciptakan lingkungan di mana tantangan dianggap sebagai bagian tak terpisahkan dari perjalanan menuju keberhasilan. 

Setelah itu, dilanjutkan dengan talkshow keempat yang disampaikan oleh Bu Hestyriani Anisa Widyaningsih selaku CEO dari Edspert.id. Materi yang disampaikan Bu Hesti terkait “Running a Business”. Materi tersebut berkaitan dengan konsep, untuk memastikan kesuksesan bisnis, penting dilakukan pengukuran dan pemantauan kinerja secara teratur. Oleh karena itu, pelaku bisnis dianjurkan untuk menggunakan metrik dan indikator kinerja, untuk memahami dan meningkatkan penjualan, keuntungan, kepuasan pelanggan, dan efisiensi operasional. Pengukuran kinerja ini tidak hanya membantu dalam mengelola bisnis saat ini tetapi juga memungkinkan perusahaan untuk merencanakan pertumbuhan dan menghadapi masa depan dengan lebih baik.

Setelah sesi talkshow berakhir, inilah acara puncak yang ditunggu-tunggu yaitu pengumuman pemenang Pra – Inkubasi Bisnis FEB UGM. Peraih pemenang pertama adalah jatuh kepada tim Yogya Swasthya dengan skor 4.23, kemudian juara kedua diraih oleh tim HEX Team mendapat skor 3.46, serta juara ketiga Pra – Inkubasi FEB UGM diraih oleh LouLouDi dengan skor 3.28. Pengumuman pemenang tersebut sekaligus menutup acara Pitching & Demo Day Program Pra – Inkubasi Bisnis 2023.

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*